TUGAS PENDAHULUAN 1




1. Kondisi
[Kembali]
    PERCOBAAN 1 KONDISI 3 :
      Buatlah rangkaian seperti gambar percobaan 1 dengan output menjadi seven segment common anoda

2. Gambar Rangkaian Simulasi [Kembali]



3. Video Simulasi [Kembali]


4. Prinsip Kerja [Kembali]
    Pada rangkaian percobaan 1 kondisi 3 modul 4 ini terdapat 3 jenis mode shift register yaitu yang pertama ada SISO (serial in serial out), yang kedua ada PISO (paralel in serial out), yang ketiga ada PIPO (paralel in parlel out). yang dimana 3 jenis mode shift register tersebut memiliki fungsi yang berbeda beda yaitu :
  • SISO (serial in serial out) yaitu  jalur masuk data berjumlah satu dan jalur keluaran juga berjumlah satu. Pada jenis register ini data mengalami pergeseran, flip flop pertama menerima masukan dari input, sedangkan flip flop kedua menerima masukan dari flip flop pertama dan seterusnya
  • PISO (paralel in serial out) yaitu mempunyai jalur masukan sejumlah flip flop yang menyusunnya, dan hanya mempunyai satu jalur keluaran. Data masuk ke dalam register secara serentak dengan di kendalikan sinyal kontrol, sedangkan data keluar satu per satu (secara serial).
  • PIPO (paralel in paralel out) yaitu mempunyai jalur masukan dan keluaran sesuai dengan jumlah flip flop yang menyusunnya. Pada jenis ini data masuk dan keluar secara serentak.

    Pada rangkaian ini terdapat gerbang AND 2 input yang dimana input pertamanya dihubungan ke SW5 dan input keduanya dihubungkan ke clock. kemudian untuk SW6 nya dihubungkan ke gerbang not yang akan di hubungkan lagi ke J-K Flipflop. kemudian kita memilih salah satu jenis mode shift register diatas dengan diberikan masukan yang dimana nantinya akan beroperasi sesuai dengan prinsip kerja masing masing shift register yang nanti dimana outputnya adalah seven segment dalam bentuk angka desimal dalam rentang 0-9 saja. 


5. Link Download [Kembali]
  • Rangkaian percobaan 1 kondisi 3 Disini
  • Video percobaan 1 kondisi 3 Disini
  • Download Data Sheet J-K Flip-Flop Disini